
Kursus Android Developer, Langkah Tepat untuk Menjadi Ahli Aplikasi Mobile
Wujudkan impian Anda untuk menguasai teknologi yang sedang berkembang pesat ini bersama ID-Networkers.
Selamat datang di halaman ID-Networkers,
Kami adalah tempat training bagi para calon programmer hingga android developer yang hadir untuk meningkatkan jumlah IT Engineer bersertifikasi di Indonesia. ID-Networkers atau IDN.ID sudah membantu banyak orang dari berbagai kalangan hingga menjadikannya seorang android developer yang andal.
ID-Networkers sudah hadir sejak tahun 2008 dan pada tahun 2013, kami berhasil memperluas bisnis ke bidang training dan bidang konsultan, programming, manajemen proyek, hingga solusi jaringan & cloud system.
Jadi, Mengapa Harus Mengikuti Kursus Android Developer?
Kursus android developer ini bisa diikuti oleh siapa saja yang ingin memiliki kemampuan dasar dalam membuat aplikasi android.
Peserta tidak harus memiliki pengetahuan tentang coding sebelumnya karena pembahasan dalam kursus ini dimulai dari dasar, sehingga bisa diikuti oleh siapapun termasuk yang awam dalam dunia coding.
- Peluang Karir yang Luas
Dunia digital semakin berkembang pesat. Perusahaan-perusahaan besar hingga startup kecil membutuhkan Android Developer untuk mengembangkan aplikasi yang inovatif dan fungsional. Dengan mengikuti kursus Android Developer, Anda membuka pintu menuju berbagai peluang karir yang menjanjikan.
- Mendapat Penghasilan yang Sangat Menjanjikan
Jangan salah, gaji seorang Android Developer sangat kompetitif dan menjanjikan. Utamanya bagi mereka dengan keterampilan dan pengalaman yang baik. Berikut beberapa kisaran gajinya berdasarkan berbagai sumber terpercaya.
- Junior android developer: Rp5.000.000 hingga Rp7.500.000
- Level manager: Rp8.000.000 hingga Rp15.000.000.
Selain itu, saat nantinya Anda menjadi freelance android developer, upah Anda akan dihitung per jam dengan nominal akumulasi $4.800 (Rp76 juta) per bulan bahkan mencapai $66.000 (>Rp1 M ) per tahunnya. Sangat menjanjikan bukan?
- Melatih Kemandirian
Saat ini sudah banyak android developer yang bekerja secara freelance atau memulai perusahaan pengembangan aplikasi mereka sendiri. Hingga dapat memberikan fleksibilitas dalam karirnya. Dengan demikian, tentu saja Anda akan mencapai kemandirian dalam bidang IT yang sangat baik.
- Kreatif dan Inovatif
Dengan Anda mengikuti kursus ini untuk menjadi seorang android developer, sangat memungkinkan untuk Anda mengekspresikan kreativitas melalui pengembangan aplikasi yang unik dan berguna. Jadi, Anda pun tentu akan semakin kreatif dan inovatif.
Anda bisa mendapatkan berbagai kelebihan tersebut dengan mempelajarinya di ID-Networkers. Tempat belajar dengan segudang ilmu yang mampu membuat lulusannya menemukan pekerjaan impian.
Apa Saja Materi yang Akan Dipelajari?
Kami tekankan lagi, dalam kelas ini Anda akan mempelajari materi android developer dari awal hingga menjadi mahir.
ANDROID BASIC (JAVA) | Course yang satu ini akan sangat berguna bagi Anda yang tertarik untuk mempelajari dasar-dasar pemrograman android. Mulai dari proses instalasi Android Studio hingga bisa mempublish aplikasi ke playstore, kami akan mengajarkannya.Ada banyak kurikulum atau materi yang akan Anda pelajari dari materi ini, di antaranya: PENGENALAN ANDROID ANDROID STUDIO LAYOUT PADA ANDROID INTENT PADA ANDROID APLIKASI MENU APLIKASI MULTIPLE SCREEN APLIKASI SPLASH SCREEN APLIKASI MATEMATIKA (LUAS BANGUN DATAR) – INPUTAN USER APLIKASI WEB VIEW APLIKASI DENGAN MENGGUNAKAN BERBAGAI WIDGET APLIKASI GALLERY IMAGE DENGAN VIEWPAGER APLIKASI MULTIMEDIA ANDROID MATERIAL DESIGN iNTRO SLIDER PENGGUNAAN QUERY UNTUK AKSES SERVER DARI ANDROID BONUS: Support Berbagai Bahasa dan Mengembangkan untuk berbagai device PUBLISH APLIKASI KE PLAYSTORE: Persiapan dan Publish Aplikasi Ke PlaystoreAgar pembelajaran semakin menarik dan menantang, kami juga menyediakan berbagai challenge yang nantinya akan berguna untuk mengasah kemampuan Anda setelah mempelajari berbagai materi tersebut. |
ANDROID INTERMEDIATE (JAVA) | Jika Anda sudah mempelajari materi basic, kami juga akan memberikan bahan ajar android intermediate. Pada kelas ini, Anda juga akan mendapatkan banyak kurikulum terbaik, di antaranya: DATABASE FIREBASE DATABASE MySQL GOOGLE MAPS API v2 GOOGLE MAPS PLACES API ADMOB Agar pembelajaran semakin menarik dan menantang, kami juga menyediakan berbagai challenge yang nantinya akan berguna untuk mengasah kemampuan Anda setelah mempelajari berbagai materi tersebut. |
TRAINING ANDROID SERTIFIKASI (ATC) | Selain kedua kelas sebelumnya, Anda juga akan mendapat berbagai materi training android sertifikasi ATC dengan kurikulum berikut. Android Studio & Android Framework AndroidTM SDK Tools And Activity Class Fragments, Views, and List View Views and Runtime Permissions Android Layouts And Custom Views Android Resource, Theme, and Material Design Android UI Dialogs, Menus, and Webview Android Storage and Background Processing Android Storage : SQLite and Content Providers Android Notifications Location Aware Apps Using GPS and Other Providers Agar pembelajaran semakin menarik dan menantang, kami juga menyediakan berbagai challenge yang nantinya akan berguna untuk mengasah kemampuan Anda setelah mempelajari berbagai materi tersebut. |
Semua kurikulum dalam kursus android developer tersebut sudah kami desain sedemikian rupa dengan berbagai persetujuan dari Tim Google Android, yang mana ini dilakukan untuk mempersiapkan Anda sebagai seorang developer android berstandar global.
Semua materi kursus dari ID-Networkers selalu kami perbarui sesuai dengan perkembangan masa. Baik itu dari sumber kode hingga dari alat juga perpustakaan yang digunakan.

Keunggulan ID-Networkers Sebagai Tempat Kursus Android Developer
Memilih tempat kursus memang tergantung dari keinginan dan kecocokan setiap orang, Namun di sini, kami sangat menyarankan Anda memilih tempat kursus android developer yang sudah bersertifikasi dan terpercaya, serta kebetulan ID-Networkers lah salah satu tempat terbaiknya.
- Materi Lengkap dan Terstruktur
Kursus Android Developer kami dirancang dengan materi yang lengkap dan terstruktur. Mulai dari dasar-dasar pemrograman hingga teknik pengembangan aplikasi yang canggih, semuanya disajikan dengan cara yang mudah dipahami.
Anda akan belajar menggunakan Android Studio, Java, Kotlin, dan berbagai alat pengembangan lainnya.
- Instruktur yang Sudah Berpengalaman
Belajar langsung dari para ahli di bidangnya! Instruktur kami adalah profesional yang berpengalaman dalam industri pengembangan aplikasi mobile. Mereka akan membimbing Anda melalui setiap langkah, memberikan tips dan trik praktis, serta membantu Anda mengatasi tantangan yang mungkin dihadapi.
- Proyek Praktis dan Portofolio
Selama kursus, Anda akan mengerjakan berbagai proyek praktis yang menantang. Proyek-proyek ini akan membantu Anda memahami konsep-konsep yang diajarkan dan mengasah keterampilan pengembangan aplikasi Anda.
Selain itu, proyek-proyek ini bisa menjadi bagian dari portofolio Anda, yang akan sangat berguna saat mencari pekerjaan atau klien.
- Dukungan Komunitas
Bergabung dengan kursus Android Developer kami berarti Anda juga menjadi bagian dari komunitas yang suportif. Diskusikan ide, berbagi pengalaman, dan dapatkan bantuan dari sesama peserta kursus.
Komunitas ini adalah tempat yang tepat untuk membangun jaringan profesional dan menemukan peluang kolaborasi.
- Modul Bahasa Indonesia
Di sini kami menyusun modul pelatihan dalam Bahasa Indonesia, dan ini sangat jarang dilakukan oleh tempat pelatihan lainnya. Sehingga Anda akan lebih mudah memahami pembelajarannya.
- Free Konsultasi
ID-Networkers memberikan free konsultasi untuk semua peserta pelatihan jika memang nantinya ada materi yang belum dimengerti.
Benefit Lain yang Akan Anda Dapatkan
Selama mengikuti kursus android developer di ID-Networkers, Anda juga akan mendapatkan berbagai benefit lain yang bisa dikatakan jarang ditemukan di tempat kursus lainnya.
- Free Penginapan
Dengan menyediakan penginapan gratis, ID-Networkers memastikan peserta bisa fokus penuh pada materi pembelajaran tanpa perlu memikirkan akomodasi, terutama bagi yang tinggal jauh.
Jadi, dari mana pun Anda berasal, tidak ada halangan untuk belajar Android developer bersama ID-Networkers karena akomodasi Anda sudah terjamin.
- Vue Authorized Partner (VUE)
ID-Networkers kini resmi menjadi bagian dari VUE. VUE adalah perusahaan yang bekerja sama dengan Pearson VUE untuk mengadakan tes tersertifikasi. Pearson VUE menyelenggarakan tes komputer untuk berbagai bidang, termasuk Microsoft, Cisco, dan CompTIA.
Sebagai mitra resmi VUE, ID-Networkers berhak menyelenggarakan ujian sertifikasi internasional di berbagai bidang IT, seperti Microsoft, Cisco, dan CompTIA.
- Menyediakan Perangkat Lab yang Lengkap
Anda tidak perlu khawatir mengenai fasilitas maupun perangkat lab yang nantinya digunakan untuk belajar maupun khawatir jika harus bergiliran serta tidak kebagian software untuk digunakan.
Karena, kami menyediakan perangkat lab yang lengkap untuk setiap proses masing-masing satu perangkat. Sangat mudah dan nyaman bukan?
- Fasilitas Pendukung
Saat belajar di tempat kami, Anda juga akan mendapatkan berbagai fasilitas terbaik lainnya. Sebut saja sertifikat training, module, makan siang, t-shirt, coffee break, notebook, goodie bag, serta fasilitas terbaik lainnya.
- After Sales
Anda akan dimasukkan ke dalam grup WhatsApp dan mailing list untuk berdiskusi tentang materi pelatihan dan mendapatkan informasi lowongan kerja yang sesuai.
Trainer Kami yang Akan Mendampingi Anda
Ini dia trainer berpengalaman yang akan mendampingi proses kursus android developer yang akan Anda ikuti.
Asadullah Elhamasy (Mobile Developer, ATC android certified application developer)
Tubagus Adhitya Permana (Certified Associate Android Developer)
Iswandi Saputra (Google Certified Associate Android Developer (AAD), ATC android certified application developer)
Nando Septian Husni (Google Certified Associate Android Developer (AAD), ATC android certified application developer)
Jadwal Kursus
Pelaksanaan kursus android developer ini akan berlangsung secara full day, yakni selama 4 hari dengan durasi belajar yang dimulai dari pukul 09.00 s/d 17.00 per harinya.
Biaya yang perlu Anda keluarkan untuk mengikuti kursus ini yakniRp2.000.000 – Rp4.000.000 sesuai dengan kelas yang akan diambil.
Ini Kata Mereka Setelah Selesai Belajar di ID-Networkers
“Secara keseluruhan, pelaksanaan kursus untuk android ini, khususnya bagi pemula sudah sangat cukup baik. Bahkan trainernya pun sangat responsif dan tambahan, konsumsinya cukup enak.” Nendra Tri A.
“Saya mendapatkan ilmu tentang pemrograman yang selama ini belum pernah disampaikan di bangku perkuliahan. Bahkan ini sangat membantu saya dalam membuat suatu karya”. Faizal Aziz S.
“Belajar lebih intensif, nyaman, serta mampu menguasai berbagai materi dasar yang diberikan. Meski saya sedikit memiliki pemahaman dan kemampuan mengenai programming”. Indra Irwansyah.
Sudah 35.000++ alumni mengikuti kursus di ID-Networkers. Dan sekarang, sudah saatnya giliran Anda menjadi Android Developer seperti mereka.
FAQ
Nantinya, seorang Android Developer harus memiliki keahlian seperti App Functionality, User Interface, Data Management, Debugging dan Testing, Menguasai bahasa pemrograman Kotlin dan Menguasai Jetpack.
Seorang developer dapat bekerja secara in-house di perusahaan besar atau bekerja di dalam app development agency. Untuk menjadi Android Developer, kamu setidaknya harus memiliki pengalaman serta pemahaman yang luas dalam bahasa pemrograman.
Anda bisa belajar di ID-Networkers, sebagai salah satu tempat kursus android developer terbaik di Indonesia dan sudah bersertifikasi. Bahkan biaya yang dikeluarkan pun akan sangat sesuai dengan apa yang nantinya akan Anda dapatkan.